Home Daerah Nasional Internasional Ekonomi Infografis Sastra Science Olahraga Otomotif Teknologi Mataberita TV
Info Terkini : PT. Mata Digital Internasional, www.mataberita.net, independent dalam berita | PT. Mata Digital Internasional melalui website www.mataberita.net melayani Jasa Produksi dan Penayangan Film, Company Profile, Dokumenter, Talkshow, Monolog dan TVC | Selain itu juga melayani Management Artis, Penyanyi, Chef, Aktor, Aktris, Band dan lainnya | Kami juga melayani Konsultasi Hukum, Manajemen, Broadcasting dan lainnya | Ditambah pula melayani Pelatihan Berbagai Bahasa diantaranya Inggris, Indonesia, Jerman, Korea, Jepang, Mandarin, Arab dan sebagainya | Tak ketinggalan pun melayani Pelatihan atau Diklat Jurnalistik, Bahasa, Broadcasting, Public Speaking, Design, Desain Grafis, Editing, IT, Hukum dan sebagainya | Nah... Kami juga menjual berbagai produk makanan dan minuman seperti Pempek Palembang, Kue Semprong, Thai Tea, Green Tea, Espresso, Cappucino, Americano dan masih banyak lagi | Yang suka berbusana Batik khas Pekalongan juga bisa memesan ke Kami yaaa... | Alami kendala Kompor Gasnya juga bisa dilayani oleh Kami | So kunjungi terus website kami di www.mataberita.net | Upz sampai lupa deh, hubungi Kami bisa ke (021) 89229850 atau bisa datang ke Jl. Kav. H. Umar II no 319, Teluk Pucung, Bekasi Utara, Kota Bekasi yaaa...| Kami juga melayani by seluler WhatsApp dengan menugaskan PIC Ayu Yulia Yang di 08567971900 | Percayakan Kami sebagai Mitra, Partner dan Relasi Anda...

Semua Gol Korea Utara dari Sayap, Timnas Indonesia U-17 Patut Waswas

Foto : Semua Gol Korea Utara dari Sayap, Timnas Indonesia U-17 Patut Waswas

Jakarta, mataberita.net — Timnas Indonesia U-17 patut mewaspadai serangan sayap Korea Utara dalam laga perempat final Piala Asia U-17 2025, pada Senin (14/04/2025).

Indonesia akan berhadapan dengan Korea Utara dalam laga perebutan tiket semifinal. Dalam fase grup, Korea Utara menempati peringkat kedua Grup D.

Dari tiga pertandingan, Korea Utara menang sekali dan seri dua kali. Enam gol dan tiga kebobolan mewarnai proses wakil Asia Timur itu menuju ke Piala Dunia U-17 2025.

BACA JUGA : Demi Rayu Trump, Indonesia Siapkan Insentif Perusahaan AS

Enam gol Korea Utara U-17 berbau serangan-serangan sayap yang cukup kental. Anak asuh O Thae Song itu mengawali gol di Piala Asia U-17 lewat sepak pojok. Bek tengah Choe Chung Hyok menyundul umpan Pak Kwang Song dan merobek gawang Iran.

Sementara pada laga kedua, melawan Tajikistan, ada tiga gol yang dibukukan Korea Utara. Semua gol diawali proses serangan dari sayap kanan.

Korea Utara kemudian mencetak dua gol lagi dalam laga terakhir fase grup melawan Oman. Kali ini kedua gol berasal dari sisi kiri.

Pemain-pemain Korea Utara yang bermain di sisi kanan dan kiri, yakni Kim Tae Guk, Pak Kwang Song, dan Kim Yu Jin, cukup menonjol di dalam lapangan.

Kolaborasi dan kerja sama serta pergerakan individu pemain-pemain sayap Korea Utara patut diwaspadai, demikian pula dengan kemampuan pemain-pemain lain dalam memanfaatkan crossing.

Pertahanan Timnas Indonesia U-17 selama Piala Asia U-17 2025 terbukti cukup kukuh dengan bukti hanya satu gol yang bersarang di gawang Dafa Al Gasemi. Terlepas dari fakta tersebut tak bisa dipungkiri lini pertahanan Indonesia harus bekerja keras, khususnya dalam laga melawan Korea Selatan.

Pemain-pemain yang berada di sisi kanan dan kiri dituntut bisa mematikan pergerakan dan kerja sama lawan. Sementara siapa pun yang berada di dekat gawang tak cuma harus piawai membuang bola tetapi wajib memantau pergerakan pemain-pemain Korea Utara dan menjalin komunikasi yang solid.

Leave a Reply