Batam, mataberita.net — Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Riau (Kanwil Kemenkumham Kepri) bersama Biro Perencanaan Sekretariat Jenderal (Setjend) Kemenkumham RI menyelenggarakan Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pelayanan Publik (PEKPPP) tahun 2024 pada Rabu (06/03/2024). Kegiatan PEKPPP tahun 2024 ini dibuka secara langsung oleh Plh. Kepala Kanwil (Kakanwil) Kemenkumham Kepri Achmad Fahrurazi. Dia dalam sambutannya menyampaikan. Pentingnya selalu menjaga kualitas pelayanan publik. Sehingga selalu bisa memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.
“Sebagai aparatur sipil negara sudah seharusnya kita selalu menekankan pada optimalisasi pelayanan, dengan adanya kegiatan ini tentu bisa menjadi gambaran bagaimana pelayanan Unit Pelaksana Teknis yang ada di wilayah Kepulauan Riau. Dimana sebelumnya penilaian ini pernah dilakukan di Kantor Imigrasi Tanjungpinang dan mendapatkan nilai layanan prima,” ujar Fahrurazi. Kemudian dia pun berpesan kepada seluruh peserta yang hadir. Agar mempersiapkan dengan baik segala data dukung yang dibutuhkan dalam PEKPPP Tahun 2024.
BACA JUGA : Investasi Ilegal Berbasis Judi Online Diproses, Kapan Yagoal Online?
“Persiapkan data dukung dengan baik, ini juga akan memberikan efek positif bagi kontestasi kita semua dalam pencanangan Zona Integritas Menuju WBK/WBBM Tahun 2024,” pesan Kakanwil. Kegiatan PEKPPP tahun 2024 pun dilanjutkan dengan paparan yang disampaikan oleh Tim Biro Perencanaan Setjend Kemenkumham RI yang hadir secara langsung yakni Analis SDM Aparatur Muda Rosi Christiani, Analis Standarisasi Sarabn Primaya Puspitasari dan Analis Sistem Prosedur dan Metoda Kerja Marselia Puspitasari.
Hadir sebagai peserta dalam kegiatan ini perwakilan dari seluruh satuan kerja di lingkungan Kanwil Kemenkumham Kepri yakni Kepala Tim Pokja Pelayanan Publik dan juga perwakilan staf yang memiliki hubungan tugas dan fungsi dalam pelayanan publik.