Jakarta, mataberita.net — Kantor Imigrasi (Kanim) Kelas I Non TPI Jakarta Pusat (Jakpus) berupaya meningkatkan kualitas pelayanan publik dan pembangunan Zona Integritas (ZI). Tak lain dengan melakukan Studi Tiru di Kanim Kelas I Tanjung Perak, Surabaya. Studi Tiru yang dilakukan pada Selasa (06/11/2024) itu dipimpin langsung oleh Kepala Subbagian Tata Usaha M. Hidayat bersama jajaran Tim Pembangunan ZI. Tim pembangunan ZI dipandu untuk office tour di area pelayanan Kanim Tanjung Perak sekaligus melihat langsung berbagai inovasi dan fasilitas yang tersedia.
Acara kemudian dilanjutkan di ruang aula, dengan diawali sambutan dari Kepala Subbagian Tata Usaha Kantor Imigrasi Tanjung Perak Fajri Dirgantara. Dalam sambutan, dia menyampaikan pentingnya kolaborasi antar kantor Imigrasi. “Kami merasa terhormat menerima kunjungan dari rekan-rekan di Kantor Imigrasi Jakarta Pusat. Kegiatan Studi Tiru ini adalah momen penting bagi kita untuk berbagi inovasi dan pendekatan pelayanan terbaik,” katanya. Kasubag TU Kanim Jakarta Pusat pada kesempatan itu menyampaikan apresiasinya.
Apresiasi tersebut tentu atas sarana dan prasarana yang begitu lengkap, dan memberikan konsep kenyamanan yang dapat memanjakan masyarakat sebagai pengguna layanan. “Kami berharap bisa belajar banyak dari inovasi yang telah diterapkan di Kantor Imigrasi Tanjung Perak,” jelasnya. Acara dilanjutkan dengan penayangan Video Profile dan sesi tanya jawab. Kemudian penyerahan cinderamata dan diakhiri dengan sesi foto bersama untuk mengabadikan momen ini.
BACA JUGA : Yukz Tanya : Aplikasi Poligami dalam Poligini dan Poliandri Lagi Ngetren, Dibenarkan?