Home Daerah Nasional Internasional Ekonomi Infografis Sastra Science Olahraga Otomotif Teknologi Mataberita TV
Info Terkini : PT. Mata Digital Internasional, www.mataberita.net, independent dalam berita | PT. Mata Digital Internasional melalui website www.mataberita.net melayani Jasa Produksi dan Penayangan Film, Company Profile, Dokumenter, Talkshow, Monolog dan TVC | Selain itu juga melayani Management Artis, Penyanyi, Chef, Aktor, Aktris, Band dan lainnya | Kami juga melayani Konsultasi Hukum, Manajemen, Broadcasting dan lainnya | Ditambah pula melayani Pelatihan Berbagai Bahasa diantaranya Inggris, Indonesia, Jerman, Korea, Jepang, Mandarin, Arab dan sebagainya | Tak ketinggalan pun melayani Pelatihan atau Diklat Jurnalistik, Bahasa, Broadcasting, Public Speaking, Design, Desain Grafis, Editing, IT, Hukum dan sebagainya | Nah... Kami juga menjual berbagai produk makanan dan minuman seperti Pempek Palembang, Kue Semprong, Thai Tea, Green Tea, Espresso, Cappucino, Americano dan masih banyak lagi | Yang suka berbusana Batik khas Pekalongan juga bisa memesan ke Kami yaaa... | Alami kendala Kompor Gasnya juga bisa dilayani oleh Kami | So kunjungi terus website kami di www.mataberita.net | Upz sampai lupa deh, hubungi Kami bisa ke (021) 89229850 atau bisa datang ke Jl. Kav. H. Umar II no 319, Teluk Pucung, Bekasi Utara, Kota Bekasi yaaa...| Kami juga melayani by seluler WhatsApp dengan menugaskan PIC Ayu Yulia Yang di 08567971900 | Percayakan Kami sebagai Mitra, Partner dan Relasi Anda...

Jokowi Lakukan Kunjungan Kenegaraan ke Abu Dhabi Untuk Perkuat Hubungan Bilateral, Terutama di Bidang Ekonomi dan Investasi

Foto : Jokowi Lakukan Kunjungan Kenegaraan ke Abu Dhabi Untuk Perkuat Hubungan Bilateral, Terutama di Bidang Ekonomi dan Investasi

Jakarta, mataberita.net — Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertolak ke Abu Dhabi, Uni Emirat Arab (UEA) untuk melakukan kunjungan kenegaraan pada Selasa (16/07/2024).

Ia menyatakan kunjungan tersebut bertujuan untuk memperkuat hubungan bilateral antara Indonesia dan UEA, terutama di bidang ekonomi dan investasi.

“Termasuk di dalamnya itu (bahasan investasi IKN). Beberapa nanti akan ada penandatanganan MoU Business to Business (B to B), yang disaksikan oleh kedua pemerintah UEA dan Indonesia,” ucap Jokowi di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, pada Selasa (16/07/2024).

Jokowi menyebut bahwa dalam satu dekade terakhir, hubungan antara kedua negara telah berkembang pesat. UEA menurutnya sudah sebagai salah satu mitra utama dan mitra strategis Indonesia di Timur Tengah.

BACA JUGA : Proyek Pertama di Dunia, PTBA Anggota Grup MIND ID Kolaborasi Dengan BRIN

Di samping itu, UEA menurut Jokowi juga menjadi negara Timur Tengah pertama yang memiliki perjanjian kemitraan komprehensif atau CEPA dengan Indonesia

Presiden Jokowi juga menyampaikan kemitraan strategis antara Indonesia dan UEA mencakup sektor-sektor penting seperti energi bersih, yang ditandai dengan kerja sama pengembangan energi surya di Waduk Cirata.

Apabila agenda rampung secara keseluruhan, Jokowi akan kembali ke Indonesia pada Rabu (17/07/2024).

“Dalam pertemuan dengan Presiden MBZ nanti, saya antara lain akan membahas mengenai berbagai upaya peningkatan kerja sama ekonomi dan investasi yang strategis. Tentunya kerja sama-kerja sama ini akan dilanjutkan implementasinya oleh pemerintah baru nantinya,” tutur Jokowi.

Turut mendampingi Presiden dalam penerbangan menuju Abu Dhabi adalah Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Direktur Jenderal Protokol dan Konsuler Kementerian Luar Negeri/Kepala Protokol Negara Andy Rachmianto.

Kemudian Sekretaris Militer Presiden Mayjen TNI Rudy Saladin, Komandan Paspampres Mayjen TNI Achiruddin, serta Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Mohamad Yusuf Permana.

Leave a Reply