Jakarta, mataberita.net- Putra bungsu Presiden RI Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep yang juga Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dan istrinya Erina Gudono disorot soal polemik jet pribadi atau private jet.
Pasalnya Kaesang dan Erina Gudono ke Amerika Serikat (AS) menggunakan private jet sewaan Gulfstream G650ER dengan nomor registrasi N588SE. Perjalanan tersebut menjadi polemik karena bersamaan di hari aksi unjuk rasa yang menolak revisi UU Pilkada di sejumlah wilayah di Tanah Air.
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah memerintahkan Direktur Pelaporan Gratifikasi untuk meminta klarifikasi terkait penggunaan fasilitas jet pribadi oleh Kaesang.
“Pimpinan sendiri sebenarnya sudah memerintahkan Direktur Gratifikasi, tolong dong itu informasi-informasi dari media itu diklarifikasi,” kata Wakil Ketua KPK Alexander Marwata, seperti dikutip pada Rabu (28/08).
Baca Juga :
Manuver Jokowi usai RUU Pilkada Batal
Alexander mengatakan hal tersebut karena sudah menjadi tugas lembaga antirasuah, serta menjawab kecurigaan yang muncul di publik. “Tapi jangan sampai pertanyaan masyarakat itu menggantung, ini apa ini kejadiannya, apakah masuk gratifikasi? Siapa yang memberikan fasilitas itu dan sebagainya, harus clear (jelas),” ungkapnya.
“Semua orang memiliki kedudukan yang sama di mata hukum,” tegas Alexander.
Wakil Ketua KPK itu pun selalu mengingatkan bawahannya untuk tidak ragu meminta klarifikasi.
Kaesang dan Erina berpelesiran ke AS menggunakan jet pribadi pada 18-21 Agustus 2024 menggunakan jet sewaan.