Ternate, mataberita.net — Kepedulian sosial terus ditunjukan jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Maluku Utara (Kanwil Kemenkumham Malut). Ini berupa bantuan ke korban bencana banjir bandang di Kelurahan Rua, Pulau Ternate. Kali ini, Balai Pemasyarakatan (Bapas) Ternate. Jajaran Kanwil pun menyalurkan bantuan ke para korban bencana banjir yang melanda disana.
Menanggapi hal tersebut, Kepala Kanwil (Kakanwil) Ignatius Purwanto menyampaikan. Penyaluran bantuan ini merupakan bentuk solidaritas dan kepedulian sosial dari seluruh pegawai jajaran Kemenkumham Malut beserta keluarga. Terutama untuk meringankan beban para korban yang terdampak bencana. Dia bersama jajaran pada kesempatan sebelumnya telah menyalurkan bantuan kepada korban banjir terdampak.
“Harapannya, bantuan dari jajaran Kanwil Kemenkumham Malut dan UPT dapat meringankan beban para keluarga korban dan masyarakat terdampak. Ini bagian dari Kumham Peduli, Kumham Berbagi,” ungkap Purwanto, pada Jumat (30/08/2024). Kepala Bapas Kelas II Ternate Muhammad M. Marasabessy saat penyerahan menyampaikan. Bantuan yang diberikan meliputi berbagai kebutuhan mendesak. Seperti pakaian layak pakai, peralatan mandi, kebutuhan balita, kebutuhan perempuan, dan kebutuhan lainnya yang diperlukan oleh para korban di masa pemulihan.
BACA JUGA : Yukz Tanya : Pakai Busana Muslimah tapi Ketat, Boleh Tidak?
“Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh seluruh pegawai kepada Posko Bencana Utama di Kantor Wali Kota Ternate,” ungkap Marasabessy. Dirinya menyampaikan rasa duka yang mendalam atas musibah yang menimpa warga Kelurahan Rua, beliau berharap bahwa bantuan yang disalurkan dapat bermanfaat dan membantu para korban untuk segera bangkit dan kembali menjalani aktivitas sehari-hari.
“Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban saudara-saudara kita yang terdampak banjir. Semoga mereka diberikan kekuatan untuk melewati masa sulit ini dan dapat segera kembali beraktivitas seperti biasa,” ujar Marasabessy. Selain itu, dia juga mengapresiasi solidaritas dan partisipasi seluruh pegawai Bapas Ternate beserta keluarganya yang dengan sukarela menyumbangkan bantuan.
Hal ini menunjukkan semangat kebersamaan dan kepedulian yang tinggi terhadap sesama, terutama di saat-saat sulit seperti ini.