Jakarta, mataberita.net — Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan (PCO) Hasan Nasbi menyebut Presiden RI Prabowo Subianto telah menginstruksikan BNPB untuk segera mengatasi permasalahan banjir yang melanda wilayah Jakarta, Tangerang, hingga Bekasi, sejak pada Senin (03/03/2025) malam.
Hasan menyebut Prabowo turut menyoroti banjir yang kini tengah melanda di sejumlah daerah itu.
“Presiden juga bilang tadi bahwa ada beberapa daerah yang sekarang mengalami kebanjiran dan sudah koordinasi dengan badan penanggulangan bencana untuk segera ditangani,” ucap Hasan di Istana Kepresidenan, Jakarta, pada Selasa (04/03/2025).
Hasan mengatakan Prabowo telah meminta ke BNPB dan jajaran terkait untuk mengatasi persoalan banjir itu dengan sebaik-baiknya.
BACA JUGA : Pemerintah Perkirakan Program MBG Bakal Serap Anggaran Hingga Rp2 Triliun
Hujan deras mengguyur wilayah Jakarta dan sekitarnya pada Senin (03/03/2025) malam yang menyebabkan banjir di sejumlah titik pada Selasa (04/03/2025).
Data BPBD Jakarta per 16.00 WIB mencatat 122 RT dan dua ruas jalan di Jakarta yang terendam banjir.
“BPBD mencatat saat ini genangan terjadi di 122 RT dan 2 ruas jalan tergenang,” tutur Kepala Pusat Data dan Informasi (Kapusdatin) BPBD Jakarta Mohamad Yohan kepada wartawan.
Angka RT dan jalanan yang terendam banjir ini terus bertambah sejak pagi. Apabila dibandingkan dengan data Pukul 09.00 WIB. Pada Pukul 09.00 WIB, jumlah RT yang terendam sebanyak 62 dan empat ruas jalan.