Home Daerah Nasional Internasional Ekonomi Infografis Sastra Science Olahraga Otomotif Teknologi Mataberita TV
Info Terkini : PT. Mata Digital Internasional, www.mataberita.net, independent dalam berita | PT. Mata Digital Internasional melalui website www.mataberita.net melayani Jasa Produksi dan Penayangan Film, Company Profile, Dokumenter, Talkshow, Monolog dan TVC | Selain itu juga melayani Management Artis, Penyanyi, Chef, Aktor, Aktris, Band dan lainnya | Kami juga melayani Konsultasi Hukum, Manajemen, Broadcasting dan lainnya | Ditambah pula melayani Pelatihan Berbagai Bahasa diantaranya Inggris, Indonesia, Jerman, Korea, Jepang, Mandarin, Arab dan sebagainya | Tak ketinggalan pun melayani Pelatihan atau Diklat Jurnalistik, Bahasa, Broadcasting, Public Speaking, Design, Desain Grafis, Editing, IT, Hukum dan sebagainya | Nah... Kami juga menjual berbagai produk makanan dan minuman seperti Pempek Palembang, Kue Semprong, Thai Tea, Green Tea, Espresso, Cappucino, Americano dan masih banyak lagi | Yang suka berbusana Batik khas Pekalongan juga bisa memesan ke Kami yaaa... | Alami kendala Kompor Gasnya juga bisa dilayani oleh Kami | So kunjungi terus website kami di www.mataberita.net | Upz sampai lupa deh, hubungi Kami bisa ke (021) 89229850 atau bisa datang ke Jl. Kav. H. Umar II no 319, Teluk Pucung, Bekasi Utara, Kota Bekasi yaaa...| Kami juga melayani by seluler WhatsApp dengan menugaskan PIC Ayu Yulia Yang di 08567971900 | Percayakan Kami sebagai Mitra, Partner dan Relasi Anda...

Indonesia Berhasil Lolos ke Final Suhandinata Cup 2024 Setelah Kalahkan Jepang

Foto : Indonesia Berhasil Lolos ke Final Suhandinata Cup 2024 Setelah Kalahkan Jepang

Jakarta, mataberita.net — Indonesia berhasil lolos ke final Suhandinata Cup 2024 setelah mengalahkan Jepang dengan skor 110-105 di babak semifinal, pada Jumat (04/10/2024).

Indonesia memulai laga lawan Jepang dengan baik. Isyana Syahira Meida/Rinjani Kwinara Nastine mampu mengungguli Mikoto Aiso/Rin Ueno, 11-6.

Mohammad Zaki Ubaidillah yang tampil di partai kedua mendapatkan perlawanan ketat dari Kazuma Kawano. Tetapi Ubaidillah bisa memperlebar selisih jadi enam angka pada kedudukan 22-16.

Darren Aurelius/Bernardine Anindya Wardana yang tampil di laga ketiga berhasil bermain cemerlang saat menghadapi Rui Yamada/Mikoto Aiso. Darren/Bernadine membuat selisih angka melebar jadi 11 poin, 33-22.

Mutiara Ayu Puspitasari lalu berlaga di duel keempat lawan Mion Yokouchi. Mutiara bisa menyelesaikan laga keempat dengan skor 44-34.

Jepang lalu membuat selisih poin kembali mengecil di partai kelima lewat Renjiro Inagawa/Daichi Miura yang melawan Dexter Farrell/Wahyu Agung Prasetyo. Renjiro/Daicho mengejar ketinggalan menjadi 51-55 di akhir pertandingan kelima.

BACA JUGA : Komisi Pemberantasan Korupsi Geledah Sejumlah Lokasi di Jawa Timur

Isyana/Rinjani yang kembali tampil di partai keenam bisa memperlebar selisih angka jadi tujuh, 66-59 saat menghadapi Ririna Hiramoto/Aya Tamaki.

Jepang kembali merapat dan mendekat lewat dua partai berikutnya saat Kazuma Kawano menghadapi Richie Duta Richardo dan Shuji Sawada/Aya Tamak melawan Darren/Bernadine. Di akhir pertandingan kedelapan, Indonesia hanya punya keunggulan empat angka, 88-84.

Mutiara yang tampil di partai kesembilan mendapatkan perlawanan sengit dari Niina Matsuta. Lewat pertarungan ketat, Mutiara bisa memperlebar selisih poin jadi enam angka, 99-93 jelang laga terakhir.

Anselmus Breagit Fredit Prasetya/Pulung Ramadhan akan menghadapi Kenta Matsukawa/Yuto Nakashizu. Bermain dengan keunggulan enam poin di tangan, Anselmus/Pulung bisa memastikan kemenangan Indonesia dengan skor 110-105.

Indonesia pun lolos ke final Suhandinata Cup.

Leave a Reply