Jakarta, mataberita.net — Reaksi netizen terkejut setelah mengetahui pemain Timnas Indonesia, Rafael Struick, resmi bergabung dengan Brisbane Roar, pada Senin (16/09/2024).
Salah satu warganet tak menyangka pemain 21 tahun itu tiba-tiba pindah klub. Sebab tak menguar rumor tentang Struick bakal berlabuh ke tim lain dari ADO Den Haag.
“Tidak ada angin, tidak ada hujan,” ungkap salah satu netizen mengibaratkan berita tentang Rafael Struick yang tanpa tanda-tanda sebelumnya.
Sedangkan warganet lain menilai kepindahan Rafael Struick ke Liga Australia adalah peningkatan karier meski yang bersangkutan hengkang dari kompetisi di Eropa.
BACA JUGA : Stasiun KA Medan Resmi Terapkan Teknologi Face Recognition Boarding Gate
Sebab di Brisbane Roar, striker berpostur 185 cm itu bergabung dengan klub inti tak seperti di ADO Den Haag yang masih tim junior.
“Kalau ada yang bilang ini penurunan karier berarti salah. Ini gabung tim utama klub Australia,” kata salah satu warganet.
Kemudian netizen lain berharap Struick mendapat menit bermain yang cukup. Ini karena beberapa pemain Timnas Indonesia yang berkarier di luar negeri kerap tidak dimainkan bahkan tak masuk ke dalam skuad.
“Semoga dapat menit bermain, Rafael,” tulis salah satu warganet.
Rafael Struick menyampaikan kata-kata pertama setelah resmi bergabung dengan klub Liga Australia, Brisbane Roar.
“Saya sangat senang bisa berada di sini dan tidak sabar untuk segera mulai. Brisbane [Roar] adalah klub yang sangat besar dan bermain di kompetisi yang sangat kuat,” tutur Rafael Struick di situs resmi klub.
Pemain 21 tahun itu menyebut kepindahannya ke Liga Australia adalah upaya keluar dari zona nyaman. Pasalnya Struick sudah terbiasa dengan iklim sepak bola di Belanda, tanah kelahirannya.
“Saya antusias bisa bermain di A-League dan pindah ke belahan dunia lainnya adalah langkah keluar dari zona nyaman. Saya ingin membantu tim sebisa mungkin dengan kualitas yang saya miliki untuk mencetak gol dan membuat assist,” imbuhnya.
Di klub yang dimiliki perusahaan Indonesia, Bakrie Group itu, Rafael Struick akan memakai nomor punggung 7. Pihak klub mempertimbangkan potensi dan kualitas yang dimiliki Struick bersama Timnas Indonesia.